Rabu, 20 Februari 2013

Posted by jinson on 19.44 No comments

RESEP TEMPE BACEM

Siapa sih yang pernah makan atau ngicipin masakan yang satgu ini pasti ada yang sudah coba ada yang belum.Masakan yang satu ini berasal dari Pulau Jawa secara tempe kan terlahir dai kota kecil yang ada di Jawa Timur yaitu Kota Malang.Masakan ini sangat nikmat cita rasa yang manis dan gurih ini sangat dominan untuk lidah-lidah orang Indonesia terutama Orang Jawa.Untuk kali ini aku mau kasih tahu kepada kalian yang hobby banget masak memasak cobain deh resepku yang satu ini caranya juga mudah bukan?.
 
Bahan :
  • air 500 ml (dapat menggunakan air kelapa agar rasanya semakin gurih)
  • serai 1 batang, lalu memarkan
  • daun salam 2 lembar
  • tempe 500 gram, lalu iris dan sesuaikan dengan selera
  • lengkuas 2 cm, kemudian memarkan
  • asam jawa sedikit

Bumbu Halus :
  • bawang putih 2 siung
  • kemiri 2 butir
  • gula merah 2 sendok makan (dapat ditambahkan sesuai dengan selera yang MasKulin inginkan)
  • ketumbar 1 sendok teh
  • garam 1 sendok teh
  • bawang merah 4 butir
Cara Membuat :
  • Air dituangkan ke dalam wajan, lalu masukkan semua bumbu, langsung aduk sampai menjadi rata.
  • Tempe yang sudah dipotong dimasukkan, selanjutnya direbus sampai bumbunya benar – benar meresap serta kuahnya menyusut. Balikkan tempe sesekali supaya bumbunya meresapnya rata. Kemudian angkat dan tiriskan.
  • Gorenglah tempe bacem tersebut sampai berubah warna menjadi kecokelatan, kemudian angkat dan tiriskan.
  • Hidangkan saat masih hangat.

Categories:

0 komentar:

Posting Komentar