Selasa, 19 Februari 2013

Posted by jinson on 20.52 No comments

Resep Ayam Bakar Taliwang


Kali ini aku mau kasih tahu buat yang hobi masak nih.Kita kan biasanya masak ayam cuma digoreng atau di masak opor kan,daripada masak cuma gitu-gitu aja kan bikin bosan tuh mari kita bikin olahan dari ayam tapi yang ini ayamnya berbumbu lalu dipanggang atau di bakar di atas arang.ini rasanya serba maknyus deh soalnya rasanya pedas dan disajikan bersama plecing kangkung.

BAHAN :

1 ekor (800 g) ayam kampung, bersihkan
2 sdm minyak kelapa
4 cm kencur, haluskan
1 sdt terasi, bakar, haluskan
500 ml air
2 sdm air jeruk limau


Bumbu, haluskan:

12 butir bawang merah
6 siung bawang putih
18 buah cabai merah keriting
3 buah cabai rawit merah
1 buah tomat, potong dadu kecil
1 1/2 sdt garam
2 sdt gula merah, sisir


CARA MEMASAKNYA:
1.Belah ayam dua bagian dada tanpa terputus. Kerat-kerat permukaannya. Sisihkan.
2.Campur minyak kelapa, kencur, terasi, dan air, aduk rata.
3.Lumuri ayam dengan campuran minyak, diamkan selama 30 menit.
4.Masak di atas api kecil hingga ayam matang dan bumbu meresap. Tambahkan air jeruk, aduk rata.
5.Bakar ayam di atas bara api sambil sesekali diolesi sisa bumbu hingga matang, angkat.

6. Sajikan. 

Categories:

0 komentar:

Posting Komentar